Minggu, 07 Februari 2021

Merenungi hari dimana manusia dibangkitkan dari Kubur

Apa kata ulama tentang dibangkitkan dari kubur


 Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman dalam Al-Qur'an Surat Ya Sin Ayat 52


"Mereka berkata: "Aduhai celakalah kami! Siapakah yang membangkitkan kami dari tempat-tidur kami (kubur)?". Inilah yang dijanjikan (Tuhan) Yang Maha Pemurah dan benarlah Rasul-rasul(Nya)."

Allah Subhanahu wa ta'ala menciptakan semua makhluk di Alam dunia ini bukan untuk diciptakan menjadi Makhluk yang abadi. Tetapi semuanya akan mati dan semuanya akan musnah dengan Iradahnya. Allah Azza wa Jalla menanamkan ruh kedalam jasad - jasad makhluk yang di ciptakannya dan kelak pada masanya, Ruh itu akan di ambil kembali dengan Iradahnya pula,kemudian akan diminta pertanggungjawaban atas semua perbuatannya.Tetapi tidak semua makhluk akan ditanya oleh Allah setelah Ruhnya di cabut.Hanya Manusia dan Jin saja yang akan diminta pertanggungjawabannya selama hidup di alam Dunia atau Jin yang hidup di alam Jin.Tidak ada perbuatan amalan para hambanya yang lolos dari proses pertanyaan Allah Subhanahu wa Ta'ala.Perbuatan sekecil apapun akan mendapatkan balasannya.

Besok ketika kita wafat kita akan merasakan hikmah dan manfaat dari beramal saleh dan kitapun akan merasakan langsung betapa menyesalnya dulu kita tidak beramal saleh.Padahal dulu ketika kita masih hidup banyak sekali waktu luang yang kita gunakan hanya untuk sibuk dengan urusan dunia.Tetapi sekarang kita sudah berada di alam Kubur(Alam barzah) yang hanya kita sendirian tanpa siapa - siapa yang menemani kita.Saat itulah kita akan merasa diri bahwa kita sudah wafat.Dulu saat kita hidup sendirian di dunia masih bisa jalan - jalan kesana dan kemari dan melihat apapun yang kita mau.Tetapi saat kita didalam kubur ini sendirian,yang dirasakan hanya rasa ketakutan dan kesedihan yang tidak ada bandingannya.Kecuali kita dulu selalu menjalankan semua perintah Allah dan Rasulnya.Sudah tentu ini akan mendatangkan kebahagiaan yang tidak ada tandingannya pula.Karena Allah Azza wa Jalla tidak akan menyianyiakan para hambanya yang beramal saleh. Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman dalam Al-Qur'an Surat An-Nisa' Ayat 124

"Barangsiapa yang mengerjakan amal-amal saleh, baik laki-laki maupun wanita sedang ia orang yang beriman, maka mereka itu masuk ke dalam surga dan mereka tidak dianiaya walau sedikitpun."

Walaupun hari Kiamat belum tiba,tetapi para penghuni kubur itu akan mendapatkan balasannya dengan diberi nikmat kubur atau azab kubur.Secara lahiriah dengan mata yang kita miliki ini ,tentang para penghuni kubur itu seperti tidak pernah terjadi apa - apa.Padahal secara goib mereka itu ada yang bahagia dan ada yang bersedih.Apapun kejadiannya pada saat kita wafat,baik yang di kubur secara langsung atau dalam peristiwa dimana jasadnya hilang entah kemana atau menjadi santapan satwa liar,atau habis terbakar di Mobil,di rumah,di pesawat,di hutan atau lainnya,tetap saja siksa kubur dan nikmat kubur itu akan mendatangi kita. Dan kelak pada hari kiamat ruh - ruh hamba Allah itu akan di masukan kembali kedalam jasadnya masing masing.Seperti yang difirmankan Allah Azza wa Jalla, pada ayat diatas,yang artinya "Mereka berkata: "Aduhai celakalah kami! Siapakah yang membangkitkan kami dari tempat-tidur kami (kubur)?". Inilah yang dijanjikan (Tuhan) Yang Maha Pemurah dan benarlah Rasul-rasul(Nya)."(Surat Ya Sin Ayat 52).

Pada Saat seluruh umat manusia itu dibangkitkan lagi dari Kubur pada dua tiupan Sangkakala ,semuanya akan kembali pada wujud asalnya walaupun seluruh jasadnya sudah hancur lebur.Tetapi dengan Kuasanya Allah yang Maha Agung semua anggota tubuh kita akan bersatu lagi dan itu mudah bagi Allah Azza wa Jalla.Tulang ekor yang ada pada manusia akan menjadi cikal bakal tumbuh kembalinya Manusia. Seperti yang diterangkan dalam sebuah riwayat, dari hadis Abu Hurairah Radhiyallahu anhu,dia berkata bahwa Nabi Shalallahu alaihi wasalam bersabda:"Antara dua tiupan Sangkakala terdapat Empat Puluh."Ditanya,"Apakah Empat Puluh hari?"Abu Hurairah menjawab:"Aku tidak berkata begitu,"Ditanya,"Empat Puluh tahun?"Abu Hurairah menjawab,"Aku tidak berkata begitu,"Kemudian Allah Subhanahu wa  Ta'ala menurunkan Hujan dari Langit,maka mereka(Manusia yang telah mati)tumbuh bagaikan tumbuhnya Tanaman.Tiada seorang manusiapun,melainkan telah usang kecuali satu Tulang,yaitu Tulang Ekor,dan dari situlah manusia disusun pada hari kiamat."(Kitab Sahih Bukhari Muslim halaman 1408 no. 1864)

Kata para alim ulama bahwa kubur (Alam Barzah) adalah tempat singgahan pertama sebelum kita masuk ke Alam Akhirat.Jadi perjalanan kita masih panjang untuk memasuki Surga atau Neraka.Tetapi di alam Barzah itu sendiri kita sudah mendapatkan ganjarannya.
Itulah kabar gembira untuk orang - orang yang beriman kepada Allah dan Rasulnya bahwa kehidupan sesudah mati itu akan kita alami dengan mata kepala sendiri,termasuk perjumpaan kita dengan Allah Azza wa Jalla.Tetapi semoga kita tidak melihat dan merasakan dahsyatnya akan hari kiamat,karena seburuk - buruk manusia adalah orang - orang yang masih hidup ketika hari kiamat tiba.Diriwayatkan dari Hadis Ibnu Masud Radhiyallahu anhu,dia berkata bahwa aku telah mendengar nabi Shalallahu Alaihi Wasalam bersabda:"Seburuk - buruk manusia adalah orang - orang yang masih hidup saat kiamat tiba."(Kitab Sahih Bukhari halaman 1407 no.1861).

Semoga kita selalu dalam bimbingan Allah dalam setiap ucap dan langkah kita.

سُبْحَانَكَ اللَّهُمَّ وَبِحَمْدِكَ أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاَّ أَنْتَ أَسْتَغْفِرُكَ وَأَتُوْبُ إِلَيْك


“Maha Suci Engkau ya Allah, dengan peraturan-Mu aku bersaksi bahwa tiada tiada Tuhan melainkan Engkau, aku memohon pengampunan-Mu dan bertaubat kepada-Mu"










Demikan dakwah minggu ini tentang" Merenungi hari dimana manusia dibangkitkan dari Kubur"


Tidak ada komentar: